Harga tanah di Balikpapan dapat mencapai angka 20 juta per meter, menurut pernyataan dari pemerintah kota setempat.
Ini merupakan berita positif bagi masyarakat Balikpapan karena harga tanah mengalami kenaikan yang signifikan hingga mencapai 20 juta per meter.
Presiden Jokowi juga memprediksi bahwa akan ada lonjakan harga tanah di sekitar Ibu Kota Nusantara, terutama di wilayah penyangga seperti Balikpapan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Walikota Rahmad Mas’ud mewakili pemerintah kota Balikpapan menyatakan bahwa kenaikan harga ini sangat mungkin terjadi seiring dengan perkembangan infrastruktur dan ekonomi yang pesat di kota ini.
“Tidak ada yang tidak mungkin, terutama dengan upaya pemerintah kota Balikpapan yang sedang giat membangun ekonomi dan infrastruktur melalui berbagai program yang sedang berjalan,” ujar Walikota Rahmad Mas’ud.
Dengan pertumbuhan ekonomi yang pesat di Balikpapan banyak pendatang yang tertarik untuk tinggal di kota yang nyaman ini.
Untuk menghadapi lonjakan jumlah pendatang baru pemerintah kota telah mempersiapkan berbagai langkah mulai dari penanganan banjir hingga mengatasi isu kelangkaan BBM akibat terbatasnya jumlah SPBU yang ada.